BlackBerry 9900 Bold Dakota : BlackBerry Pertama Yang Dilengkapi Teknologi NFC

0 comments

Warta Handphones - Research in Motion (RIM) langsung memboyong BlackBerry 9900 Bold Dakota, smartphone yang diperkuat dengan OS generasi terbaru, BlackBerry 7 ke Jakarta, 15 Agustus 2011. Ini dilakukan RIM hanya berselang beberapa hari sejak pertama kali diumumkan secara global.

" Ini adalah BlackBerry tertipis, ketebalannya hanya 10,5 mm. Sementara materialnya dari stainless steel. Tutup baterainya dari komposit material ", kata Ardo Fadhola, Carrier Product Manager RIM Indonesia untuk mengungkapkan salah satu kelebihan Bold Dakota.

Selain itu, ada dua keunggulan BlackBerry 9900 Bold Dakota lainnya yang diungkapkannya. Pertama Bold Dakota adalah seri pertama Bold yang dilengkapi dengan fasilitas layar sentuh selain keypad QWERTY untuk meningkatkan experience pengguna. Dan keunggulan yang kedua adalah, BlackBerry 9900 Bold Dakota adalah BlackBerry pertama yang dilengkapi teknologi NFC (Near Field Communication).

BLACKBERRY 9900 Bold Dakota - Black
BLACKBERRY 9900 Bold Dakota (Garansi Resmi) - White

Layar high-gloss-nya dikelilingi oleh brushed metal, sedangkan bagian belakang terbuat dari kombinasi plastik matte dan kaca, sehingga menghasilkan tampilan yang menawan. Dengan dimensi 115 x 66 x 10,5 mm dan bobot yang mencapai 130g, Bold Dakota akan bergeser ke dalam saku anda tanpa terlalu banyak menimbulkan masalah.

Disisi kamera BlackBerry 9900 Bold Dakota hanya menyediakan sebuah kamera buat penggunanya yang mempunyai kekuatan 5-MP dengan lampu LED flash serta dilengkapi pula dengan fitur-fitur semacam geo-tagging, face detection & image stabilization. Kamera ini juga dapat digunakan untuk merekam video dengan kualitas HD 720p.

Bold Dakota dibekali dengan prosesor 1,2 GHz dengan RAM sebesar 768 MB dan interna memori yang mencapai 8 MB. Pengguna juga memiliki opsi untuk memperbesar kapasiatas penyimpanannya dengan microSD hingga 32 GB. Sebagai penyokong daya, Bold Dakota menggunakan Li-Ion 1,230 mAh yang diklaim mampu menyediakan waktu stand-by hingga 307 jam.

Sebagai anggota smartphone yang menjalankan BlackBerry OS 7, Bold Dakota menawarkan beberapa fitur baru, seperti broswer OS 7 versi terbaru yang menjanjikan akses data 40 persen lebih cepat. BlackBerry yang satu ini juga dilengkapi teknologi augmented reality & Document To Go Premium, sehingga tidak dikenakan charge tambahan.

Smartphone ini telah tersedia sejak akhir September 2011 dan dijual melalui 3 distributor utama di Indonesia yaitu : Teletama Artha Mandiri, Comtech Cellular, dan Seluler Media Infotama.


Harga & Spesifikasi BlackBerry 9900 Bold Dakota :

Harga : Rp 4,649,000, -
Jaringan : 2G Network : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network : HSDPA 850 / 1900 / 2100 / 800, HSDPA 900 / 1700 / 2100;
SIM : Mini-SIM;
Dimensi : 115 x 66 x 10.5 mm (4.53 x 2.60 x 0.41 in);
Bobot : 130 g (4.59 oz);
Keyboard : QWERTY;
Layar : TFT capacitive touchscreen, 16M colors, Size : 640 x 480 pixels, 2.8 inches (~286 ppi pixel density), Optical trackpad;
Sound Alert : Vibration, MP3 ringtones;
Loudspeaker : Yes;
3.5mm jack : Yes;
Memori : Internal : 8GB storage, 768 MB RAM; Eksternal : microSD, up to 32 GB;
Transfer Data : GPRS, EDGE, HSDPA 14.4Mbps, HSUPA 5.76Mbps;
Konektifitas Data : Wi-Fi 802.11 b/g/n, dual-band, Bluetooth v2.1 with A2DP, EDR, NFC, microUSB v2.0;
Kamera Utama : 5 MP, 2592x1944 pixels, LED flash
- Features : Geo-tagging, face detection, image stabilization;
Video : 720p;
Sistem Operasi : BlackBerry OS 7.0;
CPU : 1.2 GHz QC 8655;
Sensor : Proximity, compass;
Messaging : SMS, MMS, Email, Push Email, IM;
Browser : HTML;
GPS : A-GPS support, BlackBerry Maps;
Java : MIDP 2.1;
Warna : Black, White;
Fitur Lain : BlackBerry maps, Document viewer, MP4/WMV/H.263/H.264 player, MP3/eAAC+/WMA player, Organizer, Voice memo/dial, Predictive text input;
Baterai : Li-Ion 1230 mAh battery, Stand-by : Up to 307h (2G)/Up to 307h (3G), Talk time : Up to 6h 30min (2G)/Up to 5h 50min (3G), Music play : Up to 50h


Referensi : tekno.kompas.com | Spesifikasi : gsmarena.com

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Sassy Bookmarks byBlogs Daddy

Copyright 2011 Warta Handphones. Blogger Template by Noct. Free Download Blogger Template